Monday, July 15, 2013

Cara Mudah Membuat PDF Dengan Office 2007

Kita semua mungkin sering membaca file PDF. Tapi taukah kamu cara membuat file PDF? Sesungguhnya membuat file PDF sangatlah mudah, kamupun pasti bisa. Tutorial m83ng blogspot kali ini, kita akan membuat file PDF dengan menggunakan office 2007. Ya dengan office 2007-pun kamu sudah bisa membuat file PDF. Tidak seperti office 2010 keatas yang telah dilengkapi fitur untuk menyimpan file dalam format PDF langsung, untuk menyimpan file kedalam format PDF di office 2007  kamu harus menambahkan plugin khusus yang telah disiapkan microsoft. Bagaimana caranya? Mari kita coba.

Plugin SAVE to PDF Office 2007

Microsoft secara resmi mengeluarkan plugin khusus agar office 2007 kamu bisa menyimpan dokument dalam format PDF. Silahkan download SaveAsPDF disini :
Menurut microsoft plugin ini kompatible dengan program office 2007 berikut :
  • Microsoft Office Access 2007
  • Microsoft Office Excel 2007
  • Microsoft Office InfoPath 2007
  • Microsoft Office OneNote 2007
  • Microsoft Office PowerPoint 2007
  • Microsoft Office Publisher 2007
  • Microsoft Office Visio 2007
  • Microsoft Office Word 2007

Membuat File PDF dengan Office 2007

Ikuti langkah-langkah berikut untuk menyimpan dokument kamu kedalam format PDF.
  1. Install plugin diatas
  2. Buka salah satu dokument office kamu ( word, excel,  powerpoint )
  3. Untuk menyimpan file kamu kedalam format PDF, klik Save As -> PDF or XPS, seperti gambar berikut.
    Cara mudah membuat file pdf dengan menggunakan office 2007
    Selanjutnya tentukan nama file, dan klik publish, disini kamu juga bisa menentukan kualitas file PDF.
    menyimpan file kedalam format PDF dengan office 2007
  4. Selesai, kamu sudah membuat file PDF dengan office 2007 kamu.
Mudah bukan? Sekarang kamu sudah bisa membuat file PDFmu sendiri. Buat yang sudah mencoba jangan lupa komentarnya ya.

No comments:

Post a Comment

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...